15 Wisata Kuliner Bandung Paling Hits Saat Ini

5 menitWisata kuliner Bandung sepertinya tak akan pernah ada habisnya. Selalu tumbuh dan berkembang, baik itu kuliner legendarisnya ataupun kuliner kontemporernya. Benar, kan?

Banyak sekali inovasi kuliner yang lahir dari Kota Bandung dan menjadi cikal bakal berbagai kuliner hits saat ini.

Tak heran bila wisata kuliner Bandung menjadi salah satu sektor yang paling diandalkan untuk menunjang pendapatan asli daerah Kota Bandung.

Dari sekian banyak tujuan wisata kuliner Bandung yang sedang hits saat ini, berikut ini beberapa di antaranya yang perlu kamu coba.

1. Warung Kopi Purnama
Sebelum banyak coffee shop menjamur di Kota Bandung, Warung Kopi Purnama telah lebih dulu membaca bisnis kopi yang potensial.

Warung kopi yang hampir berusia seabad ini kini dijalankan oleh keturunan dari generasi ke-4 dan masih tetap mempertahankan cita rasa aslinya.

Berbeda dengan coffee shop kekinian, Warung Kopi Purnama masih tetap menawarkan menu andalannya seperti kopi hitam, kopi susu, dan roti selai srikaya.

2. Cuanki Serayu
Bagi penyuka makanan pedas menyegarkan, maka wajib coba sensasi kenikmatan Cuanki Serayu yang terletak di Jalan Serayu No. 2, Cihapit.

Meskipun namanya cuanki, namun apa yang ditawarkan oleh Cuanki Serayu sangat berbeda dengan cuanki yang dijual di tempat lainnya.

Saking terkenalnya wisata kuliner Bandung ini, setiap hari antrian pembelinya selalu luber hingga ke tepi jalan di depan tokonya.

3. Ronde Alkateri
Wisata kuliner Bandung berikutnya yang sangat cocok untuk mengusir hawa dingin Bandung di malam hari adalah ronde Alkateri.

Berdiri sejak 1984, ronde Alkateri sudah sangat terkenal dan hingga kini selalu ramai diserbu oleh para pelanggannya yang datang dari berbagai daerah.

Jika ingin mencicipinya, datanglah ke Jl. Alkateri No.1, biasanya ronde Alkateri buka sejak pukul 6 sore hingga pukul 10 malam.

4. Bacang Panas Braga
Bacang Panas Braga merupakan salah satu tujuan wisata kuliner Bandung yang tak hanya hits di kalangan penduduk Bandung, tapi juga legendaris.

Tak berlebihan jika kita menyebut bacang yang dijual ini sebagai bacang paling nikmat di seantero Bandung Raya karena memang begitulah adanya.

Selain itu, penjual bacang yang selalu mangkal di samping Apotik Kimia Farma dan Gedung Museum Konferensi Asia Afrika ini telah berjualan selama 30 tahun!

5. Toko Roti Sumber Hidangan
Toko Roti Sumber Hidangan telah berdiri sejak 1929 dan terkenal karena menjual aneka jenis kue khas Belanda dengan citarasa otentiknya.

Untuk menemukan toko roti ini pun cukup mudah karena terletak di jalan paling terkenal di Bandung yaitu di Jalan Braga No. 22.

Beberapa produk favorit toko roti ini yaitu moorkoppen, bokkepootjes, tompoesjes, aneka penganan manis lainnya, dan juga eskrim khas Toko Roti Sumber Hidangan.

> Baca Juga:

7 Tempat Wisata Malam di Bandung dengan View City Light Terbaik

6. Yamie Toko You Bandung
Tempat wisata kuliner Bandung berikutnya yang tak boleh dilewatkan adalah Yamie Toko You Bandung yang sangat legendaris.

Toko You sudah berdiri sejak tahun 1947 dan terkenal akan citarasanya makanan khas Indonesia dan China yang sangat unik.

Selain itu, Toko You yang terletak di Jalan Hasanuddin No.12 Bandung ini juga menyajikan berbagai kuliner penuh nostalgia khas tahun 1990-an.

7. Iga Bakar si Jangkung
Kalau kamu mencari tempat wisata kuliner Bandung yang menyajikan menu-menu beriga, maka pilihan terbaiknya adalah restoran Iga Bakar si Jangkung.

Iga Bakar si Jangkung menyajikan menu makanan yang lengkap mulai dari olahan ayam, kambing, dan sapi lewat berbagai masakannya yang variatif.

Namun, andalan utama dari restoran ini adalah menu iga bakarnya yang disajikan dalam mangkuk tanah liat dengan bumbu yang meresap, lembut, dan nikmat.

8. Roti Bakar Cari Rasa Kosambi
Wisata kuliner Bandung lainnya yang tak kalah hits dan legendaris di seantero Bandung adalah Roti Bakar Cari Rasa yang terletak di daerah Kosambi.

Toko roti bakar yang telah berdiri sejak 1950-an ini disebut-sebut sebagai penjual roti bakar pertama yang buka di Kota Bandung.

Saking terkenalnya roti bakar Cari Rasa ini, banyak juga penjual roti bakar gerobak keliling yang mengambil rotinya dari toko ini.

9. Lotek Kalipah Apo
Lotek adalah salah satu sajian wisata kuliner Bandung tradisional yang sangat khas dan sulit ditemukan di tempat lainnya di luar Jawa Barat.

Salah satu penjual lotek paling tersohor dan paling laris di Kota Bandung adalah Lotek Kalipah Apo yang berjualan di Jl. Kalipah Apo No.forty two.

Resep turun temurun dan proses olahan secara tradisional menjadi dua rahasia utama untuk mempertahankan cita rasa lotek Kalipah Apo yang legit.

10. Bolu Bakar Tunggal
Kalau kamu penasaran akan wisata kuliner Bandung berbentuk kue yang paling nikmat, maka tak ada jawaban lain selain Bolu Bakar Tunggal.

Bolu Bakar Tunggal adalah sejenis kue bolu berbentuk persegi panjang yang dipotong tengahnya dan diisi berbagai rasa di tengahnya mirip roti bakar.

Rasanya benar-benar nikmat dan berbeda dengan roti bakar. Pokoknya kamu wajib cicipi sendiri ketika nanti wisata kuliner ke Bandung!

11. Kue Balok Kang Ade
Tak ada yang spesial dari tempat berjualan Kue Balok Kang Ade yang terletak di kios kecil tepat di sebelah rel kereta di Jalan Garuda, Maleber, Kota Bandung ini.

Namun, kue balok yang dijual di tempat ini sangat istimewa dan berbeda dari kue balok di tempat lainnya meskipun hanya dijual dalam rasa unique saja.

Variannya kue balok yang dijual hanya tersedia dalam pilihan matang dan setengah matang, namun, banyak menu pelengkap lainnya yang dijual di tempat ini.

12. Nasi Kalong
Wisata kuliner Bandung di malam hari juga banyak yang hits dan tak kalah nikmatnya, contohnya Nasi Kalong yang terletak di Jl. RE Martadinata ini.

Nasi Kalong adalah kuliner yang terbuat dari beras merah dan dimasak dengan kluwek plus rempah sehingga hasilnya adalah nasi yang gurih dan lezat.

Kamu bisa menyantap Nasi Kalong tanpa lauk ataupun dengan berbagai pilihan lauk yang disediakan tempat ini.

> Baca Juga:

50 Tempat Wisata di Bandung yang Wajib Dikunjungi

13. Mie Rica Kejaksaan
Bagi penyuka kuliner berbahan dasar mie seperti bakmi, maka kamu perlu mencoba wisata kuliner Bandung yang satu ini.

Mie Rica Kejaksaan menjual menu bakmie dengan berbagai pilihan topping yang dijamin dapat membuatmu kenyang dan puas setelah menyantapnya.

Mie Rica Kejaksaan menjual menu-menu yang didominasi oleh campuran daging babi, sehingga pastikan agar hal tersebut sesuai dengan dirimu.

14. Mie Kocok Bandung Mang Dadeng
Mie kocok adalah salah satu menu tradisional khas Bandung yang tak boleh dilewatkan ketika kamu wisata kuliner di Bandung.

Mie Kocok Mang Dadeng bisa dibilang sebagai penjual mie kocok paling terkenal di Bandung karena cita rasanya yang khas dan keunikannya.

Dari yang awalnya berjualan keliling sejak tahun 1958, hingga kini telah mempunyai tujuh cabang dengan pusatnya terleta di Jl. Banteng No.sixty seven.

15. Mi Yamin Rumah Makan Linggarjati
Wisata kuliner Bandung yang terakhir yang wajib kamu cicipi adalah Mie Yamin dari Rumah Makan Linggarjati.

Saking terkenalnya mie yamin di sini hingga kemudian restoran ini dijuluki sebagai legendanya mie yamin bakso di Kota Bandung.

***

Bagaimana sahabat ninety nine, tertarik untuk tinggal di Bandung?

Kenapa enggak coba beli properti diBandung biar kamu bisa terus menikmati kulinernya?

Coba deh cari propertinya di99.co/idkarena banyak yang menarik,lho!

Jangan lupa bookmark Blog 99 Indonesia agar tak ketinggalan artikel menarik lainnya ya.

Scribo ergo sum. I write, subsequently I am.