Perkembangan teknologi digital memicu terbentuknya banyak produk keuangan baru di tengah-tengah masyarakat. Termasuk diantaranya adalah fintech, lembaga keuangan yang memberikan pinjaman secara online. Bahkan sekarang ini jika dilihat ada begitu banyak tawaran pinjaman online terbaik bunga rendah kepada Anda. Dari berbagai macam perusahaan tentunya. Hal ini bisa dijadikan sebagai salah satu solusi masalah keuangan yang Anda miliki. Di dunia ini masalah bisa terjadi tanpa bisa diprediksi, termasuk juga kondisi keuangan. Itulah mengapa kehadiran fintech di satu sisi juga bisa memicu dampak positif pada orang yang membutuhkan pinjaman secara cepat.
Karena memang fintech ini berani memberikan pinjaman uang secara cepat. Asalkan apply Anda diterima oleh lembaga penerbitnya. Maka secara otomatis nantinya uang akan langsung ditransfer ke rekening. Namun faktanya sendiri tidak semua lembaga fintech ini aman untuk Anda. Justru banyak diantaranya yang tidak terpercaya, karena menawarkan produk pinjaman secara mudah, namun tidak mempertimbangkan keamanan bagi debiturnya. Sehingga mereka yang mengajukan pinjaman inilah yang dirugikan dikemudian hari.
Lalu agar bisa mengajukan pinjaman secara aman, sebenarnya apa sajakah hal yang harus dijadikan sebagai pertimbangan?, berikut ini diantaranya yang patut Anda ketahui, yaitu:
- Nilai bunga pinjaman, berapa besar bunga yang dipatok oleh fintech tersebut kepada debitur menjadi hal yang sangat penting untuk dipertimbangkan. Karena memang faktanya tidak semua fintech memberlakukan suku bunga dalam kisaran sehat. Justru lebih banyak diantaranya yang menerapkan bunga tinggi, sehingga terasa menjerat tak jauh berbeda jika dibandingkan dengan rentenir.
- Biaya tambah hendaknya harus dipaparkan secara transparan, sering kali banyak nasabah yang menyesal dalam mengajukan pinjaman online bukan tanpa alasan. Melainkan karena memang ada beban atau biaya tambah yang tidak mereka ketahui sebelumnya, namun akan ditanggungkan pada bagian akhir. Karena memang tak sedikit diantara fintech yang tidak transparan di dalam pemberian biaya tambah ini. Beban atau biaya tambah yang terlalu tinggi membuat nasabah harus membayar uang ekstra untuk pelunasan hutang.
- Telah terdaftar dalam OJK, Otoritas Jasa Keuangan ini berperan penting dalam mengawasi jalannya sebuah perusahaan, apakah mereka sudah memenuhi standar keamanan yang diberikan ataukah belum. Jadi penting sekali memilih lembaga yang memang sudah terdaftar dan diawasi oleh OJK. Jangan asal pilih hendaknya cari yang sudah benar-benar legal.
- Memiliki alamat kantor yang jelas dan identitas pengurus, sebaiknya Anda memilih lembaga keuangan yang memiliki kantor jelas, termasuk identitas pengurus yang nantinya berani bertanggung jawab pada setiap produk yang dikeluarkan tersebut. Jadi jika ada hal-hal yang tidak diinginkan sampai terjadi, maka ada pihak yang mau bertanggung jawab.
- Pilih yang memiliki layanan pengaduan konsumen, ada baiknya untuk mencari lembaga keuangan online yang telah dibekali dengan nomor layanan pengaduan konsumen. Hal ini berguna untuk memastikan pelayanan yang diberikan aman dan nyaman. Di Indonesia sendiri ada begitu banyak diantara fintech yang belum memiliki layanan ini, sehingga sangat berbahaya pastinya.
Itulah serangkaian hal yang patut diperhitungkan ketika Anda memutuskan untuk mengajukan pinjaman online terbaik bunga rendah. Di Indonesia bukan hal yang mudah untuk mendapatkan yang benar-benar terpercaya. Apalagi jika berkaca pada kasus-kasus yang sudah pernah terjadi sebelumnya, dimana hal ini memang sangat merugikan bagi debitur.